.

Bupati Romanus Mbaraka Pemimpin Merauke yang Merakyat

MERAUKE (MERAUKE) - Jika di Jakarta memiliki Joko Widodo dan Surabaya terdapat Wali Kota Tri Tismaharini yang berpihak pada rakyatnya, Kabupaten Merauke juga memiliki memiliki pemimpin yang sangat dekat dengan rakyat.

Bupati Romanus Mbaraka lebih sering berada di desa-desa untuk mengetahui kondisi rakyatnya yang tersebar di 20 distrik. Ia bahkan jauh dari kesan pejabat negara karena lebih suka mengenakan kaus singlet dan bercelana pendek.

Masyarakat Merauke pun menyambut kedatangan bupati mereka dengan kondisi ala kadarnya menggunakan alas tikar, serta hanya berada di bawah tenda pandan. Tidak jarang untuk mengetahui masalah yang sesungguhnya terjadi di masyarakat ia tidak sungkan untuk membaur.

Misalnya untuk mengetahui kebutuhan air bersih di sebuah daerah, Bupati Merauke ini rela berenang di air keruh. [MetroTV]
Bagikan ke Google Plus

0 comments:

Post a Comment