.

Usman Wanimbo Berdayakan Koperasi dan UKM di Kabupaten Mimika

KANGGIME (TOLIKARA) - Untuk memberdayakan sekaligus meningkatkan perekonomian masyarakat, bupati Tolikara Usman G Wanimbo SE,M.Si menyerahkan bantuan modal usaha kepada setiap koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) yang ada di Kabupaten Tolikara.

Bantuan modal usaha yang diberikan tersebut bervariasi, dimana untuk koperasi sebesar Rp 25 juta, sedangkan UKM sebesar Rp 5 juta.

Dikatakan bupati Usman, di era globalisasi saat ini membawah perubahan di berbagai bidang, semua pihak dituntut untuk mampu beradaptasi. Bagi para pelaku usaha diberbagai bidang termasuk UKM dan Koperasi di Indonesia pada umumnya dan di Tolikara pada khususnya memberikan tantangan yang berlipat ganda.

“Karena tidak semua daerah memiliki akses pelayanan umum yang memadai terlebih di daerah Tolikara, hanya bisa menggunakan akses jasa angkutan darat dan angkutan udara yang membutuhkan pembiayaan cukup tinggi,”ujar Bupati Tolikara Usman G. Wanimbo,SE,M.Si saat menyerahkan modal usaha secara simbolis kepada para pelaku UKM di Distrik Kanggime Kab. Tolikara 1 November 2014.

Dikatakanya, para pelaku UKM dan Koperasi yang ada di seluruh daerah Tolikara mulai dari Kota Karubaga hingga di pelosok – pelosok sebanyak 600 kios dan 30 koperasi yang akan memperoleh bantuan modal usaha dari pemerintah Tolikara, masing – masing bagi kios sebesar Rp 5 juta dan dan Koperasi Rp 25juta.

“Dengan bantuan modal usaha ini, hendaknya para pelaku UKM dan Koperasi mampu membaca tantangan sebagai kekuatan dan mampu melihat peluang sebagai suatu kesempatan untuk meraih kesuksesan yang maksimal dengan kekuatan yang dimilikinya,”pungkasnya.

Bantuan ini diberikan hanya kepada orang asli Tolikara saja, sedangkan bagi pendatang yang datang berdagang di daerah Tolikara tidak diberikan, karena program pemerintah daerah Tolikara adalah memberdayakan orang asli Tolikara agar benar – benar berdaya dan mampu bersaing dengan para pedangan dari luar Tolikara atau luar Papua.

Diantara ratusan lebih pelaku usaha ini jika ada yang mengembangkan usahanya sukses menjadi besar ,maka kepadanya akan diberikan hadiah yang sudah disiapkan pemerintah lewat instansi terkait Dinas perinddagkop dan UKM Kabupaten Tolikara pada setiap hari – hari besar, tetapi jika ada yang tidak mengembangkan usahanya menjadi besar maka yang bersangkutan tidak akan pernah memperoleh bantuan modal.

Program pemerintah pro rakyat ini akan terus dikawal pemerintah hingga para pelaku usaha benar –benar mapan usahanya diseluruh daerah Tolikara. “Mari kita sama – sama dukung penuh program ini, karena kami melayani orang asli Tolikara tanpa membeda–bedakan golongan atau kelompok mana dan lainnya,”tandas bupati Usman Wanimbo.

Sementara itu Kepala Dinas Perindagkop dan UKM Kabupaten Tolikara Imanuel Gurik,SE,M.Si menjelaskan pemberian bantuan Modal usaha ini akan dibagikan kepada semua pelaku usaha, baik usaha perorangan UKM maupun usaha kelompok koperasi di semua distrik yang sudah terdata usahanya. Pihaknya berharap dalam bulan ini di minggu – minggu ke tiga sudah selesai pembagian.

“Beberapa distrik yang ada lapangan terbang akan kita coba tempuh dengan pesawat, tetapi bagi distrik yang belum tersedia kedua akses jalan darat maupun melalui udara peswat, akan kita tempuh dengan jalan kaki. Kondisi ini membuat pelayanan kami menjadi lamban dan biaya perjalanan juga membengkak,”ujarnya.

Yuleki gurik salah seorang penerima modal usaha tersebut mengaku sangat senang pemerintah Tolikara mempunyai program yang luar biasa ini,suatu terobosan awal yang sangat berani dan memang program ini benar benar program prorakyat.

“Kami patut memberikan apresiasi yang tinggih kepada pemerintah Tolikara, kami berharap ke depan program ini terus ditingkatkan dan bisa sukses,”tuturnya.

Pada pemberian bantuan modal usaha tersebut Bupati Tolikara didampinggi kepala dinas perindagkop dan UKM serta para staf perindagkop ke distrik Kanggime dihadiri ribuan masyarakat Distrik Kanggime hingga selesai dengan aman dengan tertib. [worldpapuanews]
Bagikan ke Google Plus

1 comments:

  1. It boasts many glowing reviews from past and present gamers and has a solid historical past of honouring payouts. We included MagicRed Casino on our list of the seven prime on-line casinos due to of} its wonderful popularity, fantastic selection of video games, and generous welcome bonus. Jackpot slots maintain unparalleled attraction for slot aficionados since it’s attainable to parlay anybody spin right into a six-figure, seven-figure, and even eight determine windfall in a flash. Jackpot video games have bestowed unimaginable wealth onto countless lucky gamers the explanation that} dawn of on-line slot machines a long time in the past. These video games proceed to show 1xbet korea irresistible at present, and it’s little surprise. Some on-line casinos are strictly software primarily based, and you should obtain their software or app to play the video games.

    ReplyDelete